Samarinda (05/03), FKIP Universitas Mulawarman mengadakan kegiatan Finalisasi dan Simulasi Akhir Dokumen LED (Laporan Evaluasi Diri) dan DKPS (Dokumen Kurikulum Program Studi) untuk Program Studi Pendidikan Matematika. Acara ini dilaksanakan di Ruang Rapat Dekanat FKIP Lantai 3 pada jam 14.00 hingga 16.00 WITA.



Acara dibuka oleh Dekan FKIP Prof. Dr. Susilo, S.Pd, M.Pd.. Dihadiri oleh  Wakil Dekan Bidang Akademik Prof. Dr. Azainil, M.Si, Wakil Dekan Bidang Umum, SDM dan Keuangan Prof. Dr. H. Mukhamad Nurhadi, M.Si, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Bibit Suhatmady, S.Pd., M.Pd, Ketua P2MF Dr. Akhmad, M.Kes, Ketua Jurusan MIPA Dr. Abdul Hakim, M.Si, Koordinator Program Studi Pendidikan Matematika Dr. Zainuddin Untu, M.Pd, Tim Akreditasi PS Pendidikan Matematika, Tim P2MF FKIP dan Dosen PS Pendidikan Matematika FKIP Universitas Mulawarman.

Selama acara, dilakukan diskusi dan kolaborasi antara berbagai pihak terkait untuk meninjau serta menyempurnakan dokumen LED dan DKPS. Setiap aspek penting dari kedua dokumen tersebut dievaluasi dengan seksama, termasuk kurikulum, strategi pembelajaran, sumber daya manusia, sarana dan prasarana, serta sistem penjaminan mutu. Simulasi akhir ini dilakukan untuk memastikan bahwa dokumen LED dan DKPS telah memenuhi stansar yang ditetapkan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK). Langkah-langkah perbaikan dan penyempurnaan ditindaklanjuti secara langsung untuk memastikan kualitas yang optimal.



Dengan semangat kerjasama dan dedikasi yang tinggu dari semua pihak yang terlibat, diharapkan Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Mulawarman dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi yang berarti dalam dunia pendidikan, baik di tingkat regional maupun nasional. (cik)

berita humasfkipunmul